Seven Point Jet Ski,Wisata Air Untuk Perekonomian Warga Desa

Read Time:1 Minute, 4 Second

 

Ft:Wisata Jet Sky kali Porong

pojokkampung,Sidoarjo-Jet Ski, wisata baru yang sangat menantang dan dikhususkan bagi orang dewasa kini hadir di Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur. Wisata Jet Ski yang diberi nama Seven Point Jet Ski berlokasi di Dusun Bangunsari Desa Kalisogo Kecamatan Jabon Kabupaten Sidoarjo.

Dilansir dari gelorajatim,aliran sungai Porong yang menyimpan destinasi wisata tersendiri ini sangat memikat mata pengunjung, apalagi semenjak adanya wisata Jet Ski. Setiap harinya wisata Jet Ski ramai di kunjungi wisatawan lokal dan luar daerah untuk mencoba naik Jet Ski sambil menyusuri sungai Porong yang berdekatan dengan Lumpur Lapindo.

“Antusias masyarakat Kabupaten Sidoarjo dan luar daerah sangat besar, mereka berdatangan untuk mencoba naik Jet Ski sambil menyusuri sungai Porong yang begitu indah,” Ujar Faisal pengelola saat dikunjungi media ini, Selasa (25/1/2022).

Saya berharap dibukanya wisata Jet Ski tersebut bisa menumbuhkan dan membangkitkan pariwisata di Kabupaten Sidoarjo serta mengangkat perekonomian warga sekitar. Karena tenaga kerja yang mengelola kafe di wisata Jet Ski ini merupakan penduduk sekitar,” Ungkap Faisal.

Untuk naik Jet Ski, wisatawan bisa memilih bermacam paket. Mulai harga Rp 150 ribu dengan durasi 15 menit, paket Rp 1 juta selama 1 jam sampai ke Pulau Lusi. Selain itu, ada paket spesial touring dengan tarif Rp 4,5 juta hingga Gili Ketapang, Probolinggo(red/sus)

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %
Spread the love
BACA JUGA :   Kunjungi Kampung Tangguh Semeru, Kapolda Jatim Beri Motivasi Warga Perangi Covid-19

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Previous post PANEN RAYA PADI UNGGULAN DI MOJOKERTO
Next post Begal Payudara Gentanyangan,4 Ibu Rumah Tangga Jadi Korban